Senin, 17 Oktober 2022, 10:42:47 | Dibaca: 635
BPBD Kota Medan (Senin ,17 Oktober 2022) --- Pemerintah Kota Medan melalui BPBD Kota Medan memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena bencana Angin Puting Beliung ( APB) yang terjadi pada hari Sabtu 15 Oktober 2022 pukul 15.00 Wib lalu di Jl. Bersama Kel. Bantan Kec. Medan Tembung Hal ini sesuai arahan Bpk. Wali Kota Medan melalui Kepala Pelaksana BPBD Kota Medan (Muhammad Husni, SE, M.Si).
Penyerahan bantuan dilaksanakan di Kantor Lurah Bantan pada pukul 16.50 Wib yang diwakili oleh Staff Bidang Kedaruratan dan Logistik (Roni Golda Meir Hutahean, SE), serta turut hadir Lurah Bantan (Ahmad Huzel, S.Sos) dan Tim BPBD Kota Medan. Bantuan yang diberikan antara lain berupa ; Kayu, Seng, Mie, Instan, Air Mineral, Sembako dan lain- lain
Hasil pendataan TRC-PB BPBD Kota Medan dari tersebut, terdapat 6 (enam) unit rumah penduduk mengalami kerusakan pada seng dengan persentase 5 -20 %. Korban jiwa NIHIL.
Bantuan ini merupakan bentuk perhatian Pemerintah Kota Medan terhadap masyarakat dan diharapkan dapat memberikan semangat kepada para korban.
Demikian informasi ini disampaikan.
Sumber : PUSDALOPS-PB BPBD Kota Medan
DIINFORMASIKAN OLEH :
PUSDALOPS-PB BPBD KOTA MEDAN
JL. RAHMAD KOMP.PIK MENTENG NO.1 MEDAN-SUMUT
Call Center : 061-7882200
Fax : 061-7850800-WA/LINE 081370800880
Email : bpbd_kotamedan@yahoo.com - pusdalopsmedan@gmail.com
WebSite : https://bpbd.medan.go.id