Minggu, 29 Maret 2020, 17:00:00 | Dibaca: 303
Pemerintah Kota Medan (Rabu, 22 Januari 2020) -- Dalam rangka untuk melakukan konsolidasi dan menyatukan persepsi serta gerak langkah guna untuk membuat edukasi sekaligus antisipasi dalam penanggulangan bencana, Pemerintah Kota Medan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Medan menggelar Apel Kesiapan Penanggulangan Bencana Tahun 2020.
Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Medan Ir.H. Akhyar Nasution M.Si didampingi Kepala BPBD Kota Medan H. Arjuna Sembiring, S.Sos, M.Sp memimpin Apel Kesiapan Penanggulangan Bencana Tahun 2020 di Halaman Istana Maimun, Rabu (22 Januari 2020). Apel yang diawali dengan pemeriksaan kesiapsiagaan peserta apel serta dilajutkan dengan pemberian life jacket, helm dan pohon kepada perwakilan peserta apel yang diharapkan dapat meningkatkan antisipasi dan kesiapsiagaan menghadapi bencana di Kota Medan.
Apel kesiapsiagaan ini dihadiri Pangkosek Hanudnas III Marsma TNI Djohn Amarul, Dandim 0201/BS Kol Inf Roy J Hansen Sinaga, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Jhonny Edison Isir, Danlanud Soewondo Kol Pnb Meka Yudanto, Danyon Marinir I Belawan Mayor Marinir Farick Mtr Opsla. Selain itu juga diikuti unsur TNI, Polri, pimpinan OPD dilingkungan Kota Medan, Camat, Lurah, Kepling se Kota Medan, Dinas Perhubungan, Pemadam Kebakaran, PMI dan Pramuka.
Usai memimpin apel, Plt.Walikota Medan beserta rombongan menyusuri Sungai Deli dimulai dari Jalan A .H. Nasution Medan hingga Jalan Perdana Medan. Penyusuran yang dilakukan kurang lebih selama 2 jam ini bertujuan untuk mengecek kondisi sungai serta memantau petugas P3SU membersihkan sungai tersebut. Dengan begitu, Pemko Medan dapat melakukan tindakan untuk mencegah terjadinya bencana alam seperti banjir.